Tuesday, June 28, 2016

"Masjid Ramlie Musofa " Taj Mahalnya Indonesia


Masjid yang di bangun sejak tahun 2011 dan baru di resmikan pada tanggal 5 mei 2016 ini sangat mencuri perhatian publik, teruma kaum muslimin Jakarta. bagaimana tidak menjadi perhatian?? masjid yang terletak di Tepi Danau sunter tepatnya di jalan Danau Sunter Selatan Blok I 10 No 12C Tanjung Priuk Jakarta ini sangat menawan, setiap mata yang melihatnya pasti akan terkagum di buatnya. karena masjid ini sekilas mirip dengan  Masjid Taj Mahal. 

Bangunan Kokoh setinggi 4 lantai menjulang menghadap ke danau Sunter di tengah jejeran rumah elit di sekitarnya menjadikan masjid ini semakin menarik perhatian. Bangunan masjid Musofa suatu kejutan bagi warga sekitar, setelah pembatas/pelindung bangunan di buka terlihatlah bangunan masjid nan indah yang sudah rapih. '


Masjid Ramlie Musofa di dirikan oleh keluarga Mualaf Indonesia keturunan Tionghoa yang bertempat tinggal tak jauh dari masjid tersebut. Masjid Ramlie Musofa begitulah masjid Tajmahalnya Indonesia di sebut. Nama masjid tersebut mempunyai makna tersendiri. didirikan oleh Haji Ramlie, sedangkan kata musofa di ambil dari nama anak-anaknya Muhammad, Sopian dan Fabian.
  

Masjid Ramlie Musofa merupakan perpaduan dari tiga budaya. budaya Tiongkok,Indonesia dan India. ada yang unik dari masjid ini, jika kebanyakan masjid beraksarakan huruf arab tetapi di masjid megah ini beraksarakan Tiongkok berwarna emas. bukan tanpa alasan pemilihan aksara tersebut karena pendiri masjid ini merupakan mualaf asal Tiongkok. 

Di bulan Ramadhan inilah waktu yang tepat untuk memakmurkan masjid, jemaah dari warga sekitar selalu memadati masjid yang megah ini. mudah-mudahan selalu ramai jemaah walau bukan bulan ramadhan lagi. 

foto By Bang Candra BCT tanggerang

3 comments:

  1. Perpaduan budaya yang menghasilkan karya luar biasa :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul banget tis..
      btw tks dah mampir ke blos ku

      Delete
  2. 2 hr lalu pendiri mesjidnya H. Ramlie Musofa wafat, semoga husnul khotimah....Aamiin

    ReplyDelete